Jumat, 28 Februari 2014

Doa Iringi Tim Futsal Karawang

-Hadapi Kualifikasi Porda

KARAWANG, RAKA - Tim Futsal Karawang yang akan mengikuti Pekan Olahraga Daerah (Porda) tanggal 28 Februari-2 Maret 2014, meminta doa kepada seluruh masyarakat Karawang agar lolos babak kualifikasi. Demikian dikatakan Manajer Futsal Karawang, Solehudin, saat menghadiri pengukuhan 15 pemain Tim Porda Futsal Karawang di Galuh Mas, Kamis (27/2) kemarin.

"Semoga dalam babak kualifikasi nanti bisa keluar menjadi juara grup. Kami minta doa dan dukungannya," tuturnya.
Persiapan teknis hingga mental sudah dilakukan, meski persiapan yang dilakukan terbilang singkat yaitu hanya satu bulan. "Kami memiliki para pemain yang loyal, memiliki skil, fisik, teknik yang bagus, serta kompak. Maka dari itu dalam menghadapi kualifikasi besok, saya sebagai pelatih tinggal memberikan motivasi serta sedikit arahan saja.  Kami juga sudah menyetelkan pemain yang satu dengan pemain yang lainnya, itu semua disesuaikan dengan karakter masing-masing,� tutur Pelatih Futsal Karawang, Danny Hidayat.
Kapten tim, Iwan Ika Yudha, juga berharap pertandingan yang dilakoninya nanti menghadapi Kabupaten Sukabumi, Sumedang, dan Bandung Barat, bisa diiringi dengan doa seluruh masyarakat Karawang. "Kebersamaan yang dibangun oleh para pemain menjadi kekuatan utama yang dimiliki, meski tidak banyak yang kami persiapkan dalam menghadapi pertandingan kualifikasi besok. Hanya doa dan menjaga kesehatan saja. Kami yakin bisa melewati babak kualifikasi besok, dengan hasil yang sangat membahagiakan yaitu lolos sebagai juara grup," tuturnya.
Adapun ke-15 pemain tersebut adalah Restu Cipta Kurnia, Rangga Maudi Nurzaman, Tria Septiawan, Iwan Ika Yudha, Purnomo, Dimas Mahardika, Ricfha Iswara, Iyan Agustian, Lucky Arif Rinjani, Yudi Nur Prasetyo, Rio Aditya, Mohammad Devin Abdi, Restu Pradana, Ahmad Maulana Yusuf, Serta Muhammad Taufik. (cr2)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar