Senin, 10 Maret 2014

1.250 Pelajar Ikuti Tryout Serentak

-Rayakan Ulang Tahun Primagama ke-32

KARAWANG, RAKA - Merayakan ulang tahun Primagama ke-32, sebanyak 650 siswa SMP dan 600 siswa SMA mengikuti tryout di aula Husni Hamid, Minggu (9/3) kemarin.

Manager Divisi Pemasaran dan Pengembangan Primagama, Wahyono Bintaro, menyampaikan, acara tersebut digelar secara serentak di seluruh cabang yang ada di Indonesia, agar bisa memecahkan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) kategori tryout serentak dengan tempat terbnayak dan peserta terbanyak. �Momennya diambil di hari ulang tahun Primagama. Sebenarnya sih tahun-tahun sebelumnya juga setiap cabang Primagama mengadakan hal yang sama, tapi untuk tahun ini dikoordinir kemudian kita data dan data tersebut kita masukan ke MURI,� terang Wahyono kepada RAKA disela acara.
Dia menyampaikan, selain memecahkan rekor MURI, acara tersebut juga bertujuan memberikan persiapan kepada para siswa dalam menghadapi ujian. Karenanya acara tersebut melibatkan banyak pihak termasuk Pemerintah Kabupaten Karawang melalui Dinas Pendidikan serta masyarakat. �Kalau melihat dari tahun-tahun sebelumnya, tryout ini sangat membantu para siswa agar lebih siap menghadapi ujian. Karena kami memberikan soal-soal yang prediktif,� ujarnya.
Kepala Primagama Karawang Cabang Mangga, Edy Supardy, menyampaikan, hasil dari tryout langsung diumumkan melalui SMS ke nomor handphone para peserta, kemudian disiapkan juga printout hasil para peserta. Kemudian diberikan kepada pihak sekolah sebagai acuan dan bahan evaluasi. �Selain itu ada juga talkshow, door prize, untuk yang sesi pagi (tingkat SMP). Dan yang sesi siang tryout tingkat SMA dilanjutkan dengan seminar pendidikan,� ujarnya
Khusus para pememang diberi hadiah berupa tropy serta bingkisan, serta hadiah berupa alat tulis, voucher Primagama bimbel, tabungan BRI, ponsel,  power bank, modem, flashdisk, serta yang lainnya yang sifatnya aksesoris pelajar. �Diusia yang ke 32 Kami berharap Primagama betul-betul menjadi bimbelnya Indonesia. Karenanya kami terus meningkatkan layanan dan inovasi. Dan itu dilakukan guna menjadi pendamping utama para siswa dalam belajarnya,� pungkasnya. (zie)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar