MURAH senyum tapi pemalu. Itulah Nilam Kelana Putri. Mojang kelahiran 9 Agustus 1992 ini juga dikenal sebagai sosok yang mudah bergaul. Baginya, memiliki banyak teman adalah hal yang tak ternilai harganya.
"Banyak temen sama saja menyambung tali silaturahmi persaudaraan. Asalkan positif, berteman dengan siapa saja tidak masalah," ujar Nilam yang gampang melempar senyuman.
Kepribadian Nilam yang "welcome" kepada siapa saja itu membuat banyak orang kerasan berteman dengannya. Sering digoda teman, baik saat berada di lingkungan rumah, kampus atau tempatnya bekerja menjadi salah satu buktinya. Seperti mayoritas orang, Nilam juga mengaku tak suka dibohongi.
Menurutnya, orang yang gemar berbohong mencerminkan pribadi yang tidak dewasa. Sekali atau dua kali kepercayaan yang sudah diberikannya diingkari, ia akan mulai berpikir ulang untuk tetap bersahabat dengan seorang tersebut.
"Buat saya, kepercayaan itu harus terus dijaga. Siapapun orangnya, kalau kepercayaan yang udah dikasih diingkari pasti kecewa. Dan itu susah buat ngembaliinnya lagi," imbuh gadis yang bercita-cita menjadi seorang pramugari ini.
Saat ini, Nilam tercatat sebagai mahasiswi semester enam di Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Mandala Indonesia Bekasi. Di samping kuliah, Nilam juga sibuk bekerja. Ia dipercaya menjadi staf sales di salah satu perusahaan asal Jepang yang berada di Kawasan Industri KIIC Karawang.
Setiap hari, ia harus menghabiskan waktu untuk pulang pergi Bekasi-Karawang. Meskipun terbilang jauh, semangat untuk bekerja tak pernah padam. Baginya, menyelesaikan pendidikan dan karir pekerjaan adalah fokus utama yang harus terus dipertahankan.
"Lelah itu pasti. Tapi tak akan pernah ada gunanya jika kita terus mengeluh. Lakukan apa yang bisa dilakukan dengan baik, berdoa dan terus optimis. Itu yang terus memotivasi saya agar bisa mendapat masa depan yang cerah," pungkasnya. (zie)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar