Senin, 17 Februari 2014

Grand Taruma Launching Cluster Kertanegara

KARAWANG, RAKA- Pengembang Agung Podomoro Land (APL) melalui Grand Taruma Karawang kembali melaunchingkan cluster terbarunya, yaitu Cluster Kertanegara. Cluster yang dibangun di atas tanah seluas kurang lebih 2 hektar itu hanya disiapkan sebanyak 59 unit.
Manager Marketing, Grand Taruma Karawang, Rina Irawan menyampaikan, ada kemudahan yang sangat bisa dimanfaatkan oleh para konsumen untuk dapat memiliki cluster terbaru itu. "Cara bayarnya tentu sangat spektakuler. Ada kontan bertahap dengan 30 kali angsuran dan KPR dengan DP dapat diangsur hingga 18 kali," terang Rina.
Dia juga menyampaikan, Cluster Kertanegara rencananya dipasarkan pada bulan Juni 2014 mendatang, namun karena lima Cluster yang sudah dilaunchingkan sebelumnya penjualannya ternyata lebih cepat dari yang diperkirakan. Makanya Grand Taruma terpaksa membuka cluster Kertanegara ini lebih awal dari yang direncanakan. "Memang antusiasme customer terhadap cluster yang ada itu sangat baik sehingga kami harus segera melaunchingkan cluster terbaru ini," ucapnya.
Disinggung mengenai apa keuntungan membeli saat  itu juga, ia menyampaikan, ada banyak keuntungan bagi customer yang membeli pada hari dilaunchingkannya cluster Kertanegara tersebut. Yaitu harga perdana, diskon 5 persen, dapat USD 200. "Kemudian ada undian sepeda motor Honda Revo secara langsung pada hari ini, dan ada hadiah Honda Brio yang akan diundi pada pertengahan tahun," ujarnya.
Untuk harganya sendiri jelas sangat cocok dengan posisisinya yang sangat strategis, yaitu mulai dari Rp.895 juta sampai dengan Rp.2,6 M. "Semuanya ada 2 type cluster. Pertama Kamala dengan harga Rp 900 juta dan kedua adalah Kamelia dengan harga Rp. 2 M hingga Rp.2,6 M," pungkasnya. (zie)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar