Sabtu, 08 Februari 2014

Indutri Boneka Peluang Bisnis Yang Menjanjikan

INDUSTRI boneka rumahan yang semakin menjamur, diakui sejumlah pelaku usaha mampu menjanjikan. Salah satunya PD Aldo Toys yang beroperasi sejak 2008 lalu. Hingga kini usaha tersebut bertempat di Kota Baru Timur Cikempek.
Pemilik Home Industri tersebut, Haji Wasno mengatakan, alasan membangun usaha tersebut atas inisiatif sendiri. Dengan memiliki 45 karyawan ia sanggup memproduksi ratusan boneka per hari. Selain memproduksi, Aldo Toys juga menjadi salah satu distributor boneka yang ada di Karawang. "Dengan berbagai macam produk boneka, banyak sekali model-model tokoh kartun seperti Upin-Ipin, Panda, Doraemon, Lumba-lumba, Teddy Bear, Kelinci, Kucing dan masih banyak lagi yang lainnya," ujarnya.
Soal proses pembuatan boneka, Haji Wasno menjelaskan, pembuatan membuat butuh pola yang akan dibuat, kemudian kain dijahit secara rapi dan baik, ditempel mata bonekanya, kemudian diisi dengan busa atau lainnya pada bagian dalam boneka. "Setelah itu boneka dijahit dengan tangan hingga rapi dan selanjutnnya dihiasi dengan aksesoris. Hingga bonekanya menjadi bagus dan lucu," tuturnya.
Terlebih, lanjutnya, kain yang dipakai untuk sebuah boneka yaitu kain korea, bulu melati, lasput, pelbon dan lainnya. Isi dari bagian dalamnya seperti busa dan silikon. Boneka yang dipasarkannya relatif, tergantung dari ukuran boneka dan model atau kain boneka tersebut.
Sementara itu, salah satu konsumennya sekaligus pemilik toko Dunia Boneka yang berasal dari Bukit Tinggi yaitu, Haji Farly mengatakan, selain harga grosirnya cukup terjangkau berbeda dengan yang lain, kualitasnya juga bagus. "PD Aldo Toys adalah salah satu mitra saya. Walaupun jaraknya jauh untuk berbelanja tapi sudah menjadi sahabat dalam suatu bisnis sehingga setiap berbelanja saya kesini," ucap Farly.
Menurutnya, angka kebutuhan pasar dari berbagai kalangan konsumen terhadap boneka terus meningkat karena tingginya peminat dan pengemar boneka. Bahkan semakin bertambah permintaannya sejalan dengan bertambahnya penduduk.
"Usaha boneka ini sangat berpeluang bagi UMKM untuk memperoleh keuntungan yang sangat besar. Salah satu hal penting dalam usaha boneka ini adalah menjalin hubungan dan jaringan bisnis yang kuat. Pemasokan produk dengan berbagai variasi produk boneka lebih terjamin dan mendukung," ujarnya.
Menurutnya, kekuatan jaringan pasar ini akan sangat membantu dalam kombinasi produk dan harga boneka. Sehingga mendukung perluasan pangsa pasar terhadap produk boneka yang dijual. Selain itu, produsen boneka lokal juga memiliki produk berkualitas.
"Jangan bosan-bosan untuk datang dan berbelanja ke Aldo Toys, karena selain harganya terjangkau produk bonekanya berkualitas tinggi," pungkasnya berpromosi.(zie)

1 komentar:

  1. barangkali ada yang perlu kain bahan boneka bisa hubungi 08562159949 nylex rasfur velboa yelvo snai

    BalasHapus