English French Spain Russian Portuguese Japanese Korean Chinese Simplified

Senin, 10 Maret 2014

Kampung Ciwates Rawan Banjir

KOTABARU,RAKA- Kampung Ciwates, Desa Jomin Barat, Kecamatan Kotabaru, menjadi daerah langganan banjir yang kerap melanda tatkala hujan deras turun. Sebanyak 100 kepala keluarga (KK) di RT 02/04, Kampung Ciwates, selalu tergenang air hingga ketinggian 50 sentimeter. Praktis keadaan ini membuat warga di wilayah tersebut kesulitan untuk melakukan aktivitas. Mereka berharap, agar pemerintah daerah memberikan perhatian untuk Kampung Ciwates, agar kejadian serupa tidak terulang lagi.
Ciwates sendiri secara administatif memang berada di perbatasan Karawang-Purwakarta atau lebih tepatnya sebelah selatan Simpang Mutiara. Rumah-rumah warga yang posisinya lebih rendah dibandingkan jalanan dan drainase, membuat genangan air memang mudah meluap. Keadaan itupun diperparah dengan rusaknya gorong-gorong yang berfungsi mengalirkan air ke sungai Cijalu. Kepala Dusun Ciwates, H Imar menerangkan, keadaan Ciwates memang sangat memprihatinkan. Bagaimana tidak, jika hujan turun, baik intensitasnya sedang hingga deras, wilayahnya pasti kebanjiran. �Kebetulan, rumah-rumah warga itu posisinya lebih rendah dibandingkan jalan raya dan drainasse, jadi air yang dari atas itu tumpah ruah semua kesini,� keluhnya.
Berbagai upaya sudah dilakukan, namun tak kunjung membuahkan hasil. Padahal di wilayah tersebut dihuni oleh 100 kepala keluarga. �Belum ada perbaikan apapun selama ini, makanya mudah-mudahan dalam waktu dekat ini bisa segera diperbaiki agar masyarakat tidak kesusahan lagi. Satu-satunya cara yang mungkin dilakukan ialah dengan membuat drainase yang mengalirkan air dari atas sampai ke Sungai Cijalu. Sebab kalau drainasenya tidak ada, air bakal selalu masuk ke pemukiman warga,� tandasnya. Sementara itu, jika memang bisa, ia bakal menemui Kepala Dinas Cipta Karya dan Bina Marga untuk mencari solusi dari permasalahan tersebut. �Mudah-mudahan saja bisa ditemui,� harapnya. (fah)

Cerita lainnya :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar