English French Spain Russian Portuguese Japanese Korean Chinese Simplified

Rabu, 05 Maret 2014

Penghijauan Penting untuk Kehidupan

KOTABARU,RAKA- Kesadaran masyarakat akan arti penting penghijauan harus kembali digalakkan untuk mencegah bertambahnya lahan kritis, khususnya di daerah-daerah rawan banjir. Pasalnya, semakin berkurangan daerah resapan air yang diakibatkan minimnya pepohonan dituding menjadi penyebab banjir melanda. Selain itu, dengan penghijauan juga bisa meminimalisir terjadinya kekeringan saat musim kemarau.
"Bisa dilihat sendiri saat ini rata-rata daerah aliran sungai sudah demikian rusak. Sehingga debit air yang terlalu banyak tidak mungkin bisa ditahan kecuali dengan upaya penanganan sementara saja. Jadi penghijauan ini sangat penting untuk kehidupan," kata Tia Yatmini, siswi kelas 2 IPA 2 yang menghimbau agar warga selalu memperhatikan kondisi lingkungan di wilayah masing-masing.
Belum lagi, mayoritas banjir di sejumlah wilayah beberapa waktu yang lalu, disebabkan tumpukan sampah yang menggunung dan terbawa arus sungai hingga menyumbat dan meluap. "Saya juga mengajak agar masyarakat Jangan buang sampah sembarangan, rajin bersihkan sampah diselokan agar tidak menyumbat air," tambah siswi kelas 2 IPA 2 SMA 1 Cikampek ini.
Penghijauan juga sangat diperlukan untuk menyerap air agar tidak semua turun ke hilir. "Makanya, penanaman pohon juga harus dijadikan kebutuhan di masa depan. Jika kesadaran akan kebersihan dan kelestarian lingkungan sudah disadari benar, Dengan demikian, kami berharap agar lingkungannya makin bersih, sehat dan nyaman. Dan menjadi sekolah terbaik termasuk kebersihan dan lingkungannya," kata dia menyudahi wawancara. (asy)

Cerita lainnya :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar