English French Spain Russian Portuguese Japanese Korean Chinese Simplified

Selasa, 25 Februari 2014

Kemampuan Pemerintah Terbatas, Warga Diminta Kreatif Hadapi Musibah

JATISARI,RAKA- Komandan Distrik Militer 0604 Karawang Letkol TNI AD Aloysius N.S, mengajak warga Karawang untuk senantiasa berfikir positif dan kreatif dalam menghadapi masalah atau musibah. Seperti musibah banjir yang saat ini terus-terusan melanda. Masyarakat pun seharusnya mempunyai inisiatif untuk meringankan beban mereka seperti dengan membuat perahu getek terbuat dari bambu dan ban mobil, karena semua hanya mengandalkan pemerintah kemampuannya sangat terbatas.
"Ya saya mengajak warga Karawang untuk berfikir dan kreatif, jadi tidak sepenuhnya tergantung dalam menghadapi banjir ini kepada pemerintah, coba bagi warga desa yang terkena banjir ini untuk kreatif membuat perahu getek yang terbuat dari bambu dan ban mobil, jadi saat terjadi banjir perahu getek ini sudah bisa langsung dipergunakan tanpa harus nunggu bantuan perahu karet dari pihak pemerintah,"katanya saat tugas lapangan di Koramil Jatisari, Senin (24/2).
Selanjutnya dikatakan Aloysius, bahwa dengan cara demikian itu sangat efektif dan membantu meringankan beban bagi warga korban banjir," Menurut saya cara berfikir positif kreatif ini seperti itu,  dimana inisiatif ini bisa bermanfaat untuk meringankan beban bagi warga sendiri," ungkapnya
Sementara ketika ditanya terkait dengan pengamanan pemilu, Aloysius mengatakan bahwa pihak TNI Distrik Militer Karawang sudah dari sejak Januari telah melakukan pengamanan bersama Polri untuk mensukseskan Pemilu 2014 ini. "Jadi sifatnya TNI ini penebalan pengamanan pada pemilu tahun ini, untuk membantu Polri, dan pengamanannya pun sudah dari sejak Januari dilakukan dan saya juga sudah mengintruksikan kesetiap koramil se Kab.Karawang untuk senantiasa melakukan pengawasan dalam waktu 24 jam, ini semua dilakukan demi pemilu sukses," pungkasnya. (fah)

Cerita lainnya :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar