English French Spain Russian Portuguese Japanese Korean Chinese Simplified

Selasa, 21 Januari 2014

PHRI Salurkan Makanan Siap Saji

BADAN Pengurus Cabang Perhimpunan Pengusaha Hotel dan Restoran (BPC PHRI) Karawang kembali menyalurkan bantuan makanan siap saji kepada warga korban banjir yang ada di Kecamatan Karawang Barat, Telukjambe Timur dan Barat. Sebanyak 800 bungkus nasi bungkus dan 150 dus air mineral disalurkan ke tiga titik lokasi pengungsian.

"Sasaran pertama kita malam ini adalah lokasi pengungsian yang ada di Tegaluhur-Sukamakmur, Kupoh-Tanjungpura dan Desa Karangligar Kecamatan Telukjambe Barat. Penyerahan akan dilakukan secara simbolis melalui aparat desa setempat," kata Ketua BPC Karawang, H.Diding Syarifuddin kepada wartawan.
Dikatakannya, selain memberikan makanan siap saji, pihaknya juga akan kembali menyalurkan pakaian bekas yang masih layak pakai. PHRI memprioritaskan pemberian makanan siap saji dan pakaian bekas karena kedua hal tersebut saat ini sangat dibutuhkan warga. "Besok (hari ini, red) kita berencana akan menyerahkan pakaian bekas kepada warga korban banjir," katanya.
Meski begitu, pihaknya belum bisa menentukan soal titik-titik pengungsian yang akan menerima bantuan tersebut karena harus terlebih dahulu berkoordinasi dengan anggota PHRI. Sebab, seluruh biaya untuk kebutuhan kegiatan bakti sosial tersebut berasal dari anggota, baik anggota divisi perhotelan, restoran maupun hiburan.
Bantuan yang disalurkan malam ini, tambah Diding, merupakan partisipasi dari anggota seperti Rumah Makan Dukuh, Aneka Baru Resto dan Cafe, RM Sindang Reret, RM Cijantung, Hotel Fajar Indah dan Omega, Ginza Karaoke, Charles Bisnis Centre, Dewi Air Resto dan Cafe, Inulvista Famili Karaoke dan Diva Karaoke.
Menurut dia, pemberian makanan siap saji itu dilakukan sebagai bentuk kepedulian PHRI Karawang terhadap para korban banjir. Dengan harapan, bantuan itu bisa meringankan beban para korban banjir.
"Rencananya, penyerahan bantuan ini akan terus kita lakukan hingga beberapa hari ke depan, termasuk akan melakukan kegiatan sosial pascabanjir nantinya," ujarnya. (ops)

Cerita lainnya :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar